[Puisi] Siapakah Aku?
Sabtu, 05 September 2020
Puisi ini sebetulnya sudah lama saya buat, yakni tahun 2016. Namun, isinya masih ada alfabet hina dina itu. Lalu, saya edit saja setelah 4 tahun kemudian, hingga kemudian menjadi begini. Makanya, titimangsanya ada dua tanggal.
Oke, selamat menikmati dan jangan lupa komennya.
==========
Siapakah aku?
Hidup ditemani sepi
Dunia tiada peduli
Dipenuhi selubung benci
Kegelapan membayangi
Siapakah aku?
Hidup tak memiliki empati
Tiada yang mau simpati
Setia dihujani caci dan maki
Bagaikan sampah diinjak kaki
Siapakah aku?
Dibelenggu dalam sunyi
Tiada yang mau peduli
Tiada yang mau mengenali
Seakan membisu dan tuli
Siapakah aku?
Tanpa jiwa dan hati
Tiada memiliki dengki
Tiada pula memaki
Dalam tumpukan tubuh mati
Siapakah aku?
Ketakutannya selalu kunikmati
Pekikannya selalu membayangi
Kepedihannya sangat kusenangi
Kematiannya mesti dicapai
Siapakah aku?
Yang aku tahu
Semuanya selalu memanggilku
Sang pembunuh kelabu
Betulkah?
150116 - 050920